fbpx

MindsetMerdeka.id

Official Website #MindsetMerdeka by Bro Neal

Berpikir Positif dan Mempunyai Akar Kebaikan

2 min read

Ditekan dari atas, supaya bisa mengakar kuat ke bawah.
Bukankah itu prinsip kehidupan yang luar biasa?

Demikian juga dalam menjalani kehidupan, kerap tekanan hidup datang dalam hidup kita.
Bukan untuk melemahkan atau menghancurkan kita, sebaliknya itu akan membuat kita berakar semakin kuat.

Tak sekedar bertahan, tapi ada waktunya benih yang mengakar kuat itu akan menjebol batu masalah yang selama ini menekan kita..!

Hidup seperti pohon korma,
kuat menghadapi tekanan, menang dalam kehidupan dan terus berbuah lebat, bahkan pada masa tua sekalipun..!

Selama kita selalu berpikir positif dan mempunyai akar kebaikan yang telah kita tanam selama ini, kita pasti akan keluar menjadi pemenang kehidupan.. !!

Jangan menunggu hari istimewa, baru memakai barang yang bagus.
Sebenarnya setiap pagi saat kita membuka mata, adalah hari yang istimewa.

Setiap hari,
setiap menit adalah sangat berharga.

Ingat,
menjaga tubuh kita adalah segalanya.

Bila tidak sehat, kita tidak akan bisa menikmati semua kenikmatan dan keindahan kehidupan ini.

Jangan berpikir bahwa yang bisa menolong hidup kita adalah dokter,
sebetulnya yang menolong diri kita adalah kita sendiri, dengan menjaga kesehatan adalah lebih penting daripada menyelamatkan nyawa.

Jangan berpikir bahwa setiap pemberian selalu harus ada imbalannya,
sebenarnya hanya karena tidak mengharapkan imbalan, maka akan memperoleh imbalan yang baik.

Jangan meremehkan orang-orang disekitar kita,
walaupun saat ini orang-orang itu belum berguna untuk kita.

Dalam hidup bermasyarakat, bila kita dalam kesulitan, yang dapat menolong kita paling cepat adalah orang-orang yang ada sekitar kita

Ini bagus utk di jalankan:

  1. Pakai masker bukan karena takut didenda.
  2. Jaga jarak bukan karena takut ditegur.
  3. Sering cuci tangan bukan karena disuruh.

Lakukan tiga hal diatas secara sadar, untuk menghindari tertular atau menulari covid-19. Kita semua masuk dalam kategori ODP (Orang Dalam Pantauan), dan sebagian dari kita juga OTG (Orang Tanpa Gejala) yang dapat menulari covid-19 ke orang lain.

Dalam menghadapi pandemi covid-19 ini, selalu ingat untuk:

  1. Maksimalkan untuk tetap dirumah
  2. Sering cuci tangan
  3. Jaga jarak dengan orang lain
  4. Olah raga untuk menjaga daya tahan tubuh
  5. Minum yang banyak
  6. Makan makanan yang sehat
  7. Pakai masker jika keluar rumah dan/atau berbicara dengan orang lain

Saat ini kita sedang ditekan oleh wabah penyakit yang merata dihampir seluruh negara di bumi ini, pergerakan kita dibatasi karena adanya covid-19 ini. Menghadapi tantangan global ini, kita tetap harus memikirkan orang lain juga, nggak cuma diri kita sendiri. Tetap jaga akar kebaikan kita.

Semua kawan-kawan dan saudara-saudara yang terkasih, semoga harimu dipenuhi keberkahan dan kedamaian..

Have a wonderful day!!!!

ST
11 September 2020

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *